Atas dasar konsep itu, maka terjadilah kerempongan belanja seserahan itu, belanja seserahan yang udah mendekati hari H memiliki cerita tersendiri.
Untuk urusan seserahan ini, sejak awal sudah ditetapkan akan dihias oleh pihak ke 3. Jadi ngga dikerjain sendiri. Satu-satunya tempat membuat seserahan yang aku tau itu hanya The House of seserahan, itu juga tahunya dari wedding expo.
Aku menghubungin The House of seserahan yang di kemang, tanpa menanyakan harganya lebih dahulu , aku langsung bikin janji bahwa hari sabtu 24 September 2011 aku akan antar barang-barang buat dihias di box nya karena harus jadi di hari Rabu sebab acara aku di hari kamisnya.
Ditelpon yang ke dua, dihari jumat 23 September 2011 sambil memastikan jam ketemuan aku menanyakan harga per-box nya...olalahhhhh, mehong ya ternyata....jadi 1 box dengan status sewa itu mulai harga 250 ribu (klu ga salah ya).
Waktu itu aku lagi di kantor, di depan komputer. Langsunglah aku browing tempat-tempat sejenis. Ada 3 kandidat, aku hubungin satu persatu tetapi yang sanggup buat menyelesaikan di hari Rabu hanya 1 yaitu The Box
Pihak The Box menekankan ke aku bahwa barang harus benar-benar mereka terima itu sabtu pagi, oh iya yang mau alamat nya The Box, disini ya...Nah jadi ngertikan kenapa di post yang lalu aku cerita tentang belanja yang di uber-uber waktu.
Ke tempatnya The Box itu menyenangkan deh karena melihat berbagai box-box cantik. Aku pesan 8 box, 4 box untuk mas Andri. Aku pilih warna hijau dengan pita warna merah. Lalu untuk aku karena perlengkapan body shop nya pas dibeli sudah dalam box warna merah, akhirnya untuk 4 box lainnya juga menggunakan warna merah dengan pita hijau (kebalikkannya gitu).
Awalnya The Box bilang bisa jadi di hari Rabu, namun di undur jadi kamis pagi. Ya aku maklum aja, karena semua box nya itu dibuat baru dan statusnya beli (buka nyewa). Pasti pada penasaran ya berapa harganya. Aku ngga tau per box nya berapa, untuk 8 box itu totalnya Rp.1.050.000,-.
Nah inilah beberapa hasil karya The Box...
Beberapa seserahan kami, yang pita merah itu untuk mas Andri, yang pita hijau buat aku |
Nah ini 5 box seserahan mas Andri buat aku |
Selain 9 box tersebut (4 buat mas Andri, 5 buat aku), ada banyak box lainnya yang diurus oleh masing-masing keluarga yang berisikan kue-kue serta masakan matang. Kalau yang dari aku ada beberapa box berisikan masakkan khas Minang.Dari mas Andri juga banyak sekali makanan-makanan yang dibawa. Pas di jejerin di meja...jadi banyak banget... Alhamdulillah, rejeki kita berdua bagus (disambung-sambungin)
meja seserahan |
deretan seserahan makanan dari mas Andri |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar